Linkungan   2023/04/29 13:35 WIB

Astaga, Titik Panas di Pulau Sumatera Turun Drastis, 'untuk di Riau Diperkirakan Sudah Nihil'

Astaga, Titik Panas di Pulau Sumatera Turun Drastis, 'untuk di Riau Diperkirakan Sudah Nihil'

PEKANBARU - Titik Panas atau hotspot di Pulau Sumatera sudah turun drastis dan untuk di Riau diperkirakan juga sudah nihil.

"Titik panas atau hotspot di Pulau Sumatera turun drastis."

"Total hotspot atau titik panas Sumatera hanya ada dua titik. Tersebar masing-masing di Jambi dan Bangka Belitung. Sementara untuk wilayah Riau sudah nihil," kata petugas Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Pekanbaru, Sanya Gautami, Sabtu (29/4).

Ia menyebut satelit tidak mendeteksi adanya hotspot Riau, khususnya di Kabupaten Bengkalis dan Kota Dumai yang sepekan terakhir sulit dipadamkan.

Untuk prakiraan cuaca, BMKG peringatkan masih ada potensi hujan pada siang dan malam hari. Prakiraan tinggi gelombang laut di Provinsi Riau masih tergolong rendah, berkisar 0,5 hingga 1,25 meter.

Sebelumnya, Pemprov Riau bersama pemerintah daerah kabupaten/kota mengantisipasi Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di musim kemarau. Namun Karhutla sempat terjadi juga di Bengkalis dan Inhil. Bahkan Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar sempat meminta doa dari masyarakat agar hujan diturunkan di lokasi Karhutla.

Sebelumnya, hotspot di Sumatera ada 75 titik dan terbanyak ada di Riau berdsarkan satelit mendeteksi hotspot di Riau sebanyak 66 titik.

Total hotspot Sumatera yang ada 75 titik ini tersebar paling banyak di Riau 36 titik dan Sumatera Selatan 25 titik.

Hotspot juga terdeteksi di Bengkulu dua titik, Jambi tujuh titik, Sumatera Utara dua titik, dan Bangka Belitung tiga titik. Untuk di Riau tersebar paling banyak di Kabupaten Bengkalis 19 titik dan Kota Dumai sembilan titik. Lalu Kampar dua titik, Kuantan Singingi dua titik, dan Rokan Hulu empat titik.

Lantas Pemprov Riau bersama pemerintah daerah kabupaten/kota langsung melakukan antisipasi Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di musim kemarau. Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar mengimbau agar masyarakat membantu doa agar diturunkan hujan di lokasi Karhutla. (*)

Tags : hotspot, titik panas di pulau sumatera, titik panas di riau, titik panas di pulau sumatera turun drastis, titik panas di riau nihil, news,