News Kota   2022/01/02 10:2 WIB

Warga Dipinggir Kota Masih Banyak Belum Mendapatkan Vaksin

Warga Dipinggir Kota Masih Banyak Belum Mendapatkan Vaksin

PEKANBARU - Masyarakat pinggiran Kota Pekanbaru antusias ikut vaksinasi Covid-19 yang digelar Panitia Natal Wartawan (PNW) dan Insan Pers Tahun 2021.

"Ternyata masyarakat dipinggiran kota masih banyak yang belum mendapatkan vaksinasi Covid-19," kata Ir Mangasa Panjaitan MSi, Sekretaris PNW Riau, Kamis (30/12) kemarin.

Vaksinasi digelar bekerja sama dengan Korem 031 Wira Bima sebagai fasilitator vaksin, Pengurus Wilayah Nahdatul Ulama (PWNU) Riau, dan Federasi Serikat Pekerja Transport Indonesia (FSPTI) Riau sebagai Fasilitator tempat pelaksanaan vaksinasi Covid-19.

PNW Riau bahkan kewalahan dalam melayani membludaknya warga pinggiran Pasir Putih dan Palas selama dua kali dilaksanakanya vaksinasi.

"Pertama  tanggal 21 Desember 2021 di Pasir Putih dari target 100 dosis vaksinasi dilakukan selebaran undangan ke masyarakat, ternyata melebihi hingga 150 dosis," kata Mangasa.

Dan hari Selasa 28 Desember 2021 bertempat  di RA Kopi Aren, Palas dari target 100 orang, yang juga dengan penyebaran undangangan, ternyata antusias masyakat sangat baik, hingga mencapai 342 orang, sebutnya.

Hal sama diakui Ketua PNW Riau Henny Elyati. Menurutnya, peran jurnalis untuk menyukseskan program pemerintah sangat dibutuhkan. Apalagi di tengah pandemi. 

"Kami ingin membantu kekebalan kelompok cepat tercapai maka salah satu kegiatan yang membedakan  perayaan Natal wartawan tahun ini adalah vaksinasi COVID-19," kata Henny Elyati.

Ia mengatakan, awalnya panitia PNW Riau 2021 tidak mengira bahwa di daerah Palas ini masih banyak yang belum  divaksinasi. 

"Ternyata setelah melakukan penjajakan kepada SPTI di Pasir Putih Siak Hulu dan PWNU Riau di Palas, ternyata tingkat antusiasme masyarakat cukup tinggi," katanya.

Ketua PWNU Riau Tengku Rusli Ahmad mengatakan, bhakti sosial yang dilaksanakan antar lintas sektoral ini diharapkan mampu menepis pemikiran negatif terkait isu hoaks Vaksin Covid-19 itu haram.

"Semoga program vaksinasi ini dapat segera terealisasi penuh di Pekanbaru dan Propinsi Riau Umumnya," kata T Rusli Ahmad.

Sebelumnya Gubernur Riau Syamsuar menyebutkan vaksinasi  Covid-19 di wilayah setempat sudah mencapai 68 persen dari target 70 persen atau 4,8 juta jiwa penduduk sasaran vaksinasi.

Gubri juga mengatakan kendati capaian vaksinasi di Riau sudah tinggi, namun Pemprov menargetkan bisa lebih dari target 70 persen hingga akhir tahun 2021.

Semakin banyak masyarakat yang divaksinasi, katanya, maka kekebalan komunal masyarakat di Provinsi Riau hendaknya tercapai. (rp.sdp/*)

Tags : Vaksinasi, Pekanbaru, News Kota, Warga Dipinggir Kota, Warga Masih Banyak Belum Mendapatkan Vaksin,